Upacara Bendera Memperingati Hari Lahir Pancasila

“Saya Indonesia, Saya Pancasila” merupakan tema dalam peringatan Hari Lahir Pancasila 1 Juni 1945 – 1 Juni 2017 . Upacara bendera di ikuti oleh segenap sivitas akademika, baik dosen dan mahasiswa, serta pegawai. Selaku pembina upacara Rektor ISI Yogyakarta, Prof. Dr. M. Agus Burhan, M.Hum., pemimpin upacara Sumarwan, sedang petugas pengibar bendera yaitu Ch. Sugeri, Roni Setyawan, dan Johan Fahrudin. Bertindak sebagai pembawa acara Minar Wahyu Murti, SE.

“Harus diingat bahwa  kodrat bangsa Indonesia adalah keberagaman, takdir Tuhan untuk kita adalah keberagaman. Dari sabang sampai merauke adalah keberagaman, berbagai etnis, adat istiadat, agama, kepercayaan, berbagai golongan bersatu padu membentuk Indonesia, itulah Bhineka Tunggal Ika,” ujar pembina upacara ketika membacakan sambutan Presiden Republik Indonesia untuk memperingati kelahiran Pancasila.
Kita Indonesia Kita Pancasila. Semua Anda Indonesia. Semua Anda Pancasila. Saya Indonesia, Saya Pancasila.

(sarjiman)

 

Demikian dikabarkan.