Seminar Peningkatan Kualitas dan Pengembangan Kapasitas Institusi Perguruan Tinggi (UPT Penjaminan Mutu)

UPT Penjaminan Mutu ISI Yogyakarta mengadakan kegiatan pendampingan tim penjaminan mutu fakultas dan program studi dengan judul “Peningkatan Kualitas dan Pengembangan Kapasitas Institusi Perguruan Tinggi”. Kegiatan telah dilaksanakan pada hari Rabu, tanggal 21 Desember 2016, pukul 09.00 WIB bertempat di Gedung Kuliah Umum (GKU) Fakultas Seni Pertunjukan ISI Yogyakarta. Acara dibuka oleh Pembantu Rektor I, Prof. Dr. I Wayan Dana, SST., M.Hum., dan dihadiri ketua jurusan dan perwakilan dosen dari masing-masing jurusan dan prodi. Narasumber adalah Dr. Ir. Johanes Pramana Gentur Sutapa, M.Sc.forest., dari Kantor Jaminan Mutu Universitas Gadjah Mada Yogyakarta dengan didampingi oleh Dr. Rina Martiara, M.Hum., sebagai moderator.

Banyak hal yang disampaikan oleh narasumber, diantaranya mengenai tujuan pengembangan Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI), peningkatan kualitas pendidikan, audit mutu internal, dan total quality manajemen (TQM).

(UPT Penjaminan Mutu ISI Yogyakarta)

penjamu2016_1

 

penjamu2016_2