- 23 February 2018
- Posted by: heriabiburachman
- Category: Berita dan info
No Comments
Rabu, 21 Februari 2018, ISI Yogyakarta menjadi tuan rumah rapat Badan Kerjasama (BKS) Perguruan Tinggi Seni. Rapat kerjasama ini dilaksanakan di Hotel Ros-In, Jalan Ring Road Selatan, Bagunharjo Sewon Bantul, Yogyakarta.
Dalam rapat BKS Perguruan Tinggi Seni ini dibahas beberapa angenda yaitu, persiapan Festifal Kesenian Indonesia tahun 2018, koordinasi penyamaan persepsi dan rapat penyusunan program serta rancangan kebijakan pembelajaran Program Pascasarjana. Rapat ini dihadiri oleh 9 perwakilan perguruan tinggi seni diantaranya ISI Yogyakarta, ISI Denpasar, ISI Surakarta, ISI Padangpanjang, ISBI Bandung, ISBI Aceh, ISBI Tanah Papua, Institut Kesenian Jakarta dan Ketua Sekolah Tinggi Wilwatikta Surabaya.