LOGO ISI 20 Cm
Loading ...

FSRD ISI Yogyakarta Pamerkan Karya Dosen dan Mahasiswa di JIFFINA 2025

FSRD ISI Yogyakarta Pamerkan Karya Dosen dan Mahasiswa di JIFFINA 2025

Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD) ISI Yogyakarta memamerkan karya yang dihasilkan dosen dan mahasiswa di Jiffina 2025 yang diselenggarkaan pada 8-11 Maret 2025, di di Jogja Expo Center (JEC) Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Di Jiffina 2025, ISI Yogyakarta menampilkan karya dosen dan mahasiswa dari Program Studi Desain Interior, Desain Produk, Kriya dan Seni Murni. Karya-karya yang dipamerakan  banyak diminati dari buyer eropa, portugis dan amerika. Sedangkan karya hasil pembelajaran  seperti miniatur mebelair diminati oleh pengusaha furniture Indonesia.

JIFFINA 2025 tidak hanya menjadi perayaan kreativitas dan inovasi industri furnitur serta kerajinan, tetapi juga sebagai momentum strategis dalam memperkuat daya saing bangsa di kancah global, demikian disampaikan Sekretaris Daerah (Sekda) DIY, Benny Suharsono saat membacakan sambutan Gubernur DIY pada pembukaan JIFFINA 2025. Jiffina telah menjelma menjadi salah satu ajang unggulan bagi industri furnitur dan kerajinan nasional. Dengan mempertemukan produsen lokal dengan pembeli dari berbagai negara, acara ini membuka gerbang bagi produk-produk Indonesia menembus pasar dunia.

Jiffina merupakan salah satu pemeran besar yang diikuti FSRD ISI Yogyakarta setiap tahunnya. Dengan mengikuti pemeran tahunan ini diharapkan mampu mengenalkan produk-produk yang dihasilkan dosen dan mahasiswa kepada calon pembeli. Dengan berpartisipasi di pameran ini diharapkan mempertemukan ISI Yogyakarta dengan calon mitra kerja sama.

Stand ISI Yogyakarta

Cari
Kategori

Bagikan postingan ini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *